Implementasi Importance Performance Analysis dan Algoritme K-means untuk Wilayah Indonesia

Authors

  • Hawila Sonya Savitri

DOI:

https://doi.org/10.20956/jmsk.v15i1.4428

Keywords:

Air Bersih, Air Layak, Indonesia, Importance Performance Analysis, K-Means Clustering, Provinsi

Abstract

Air minum bersih dan air minum layak merupakan infrastruktur dasar yang seharusnya memperoleh perhatian khusus dari pemerintah Indonesia, akan tetapi sebagian besar pemerintah provinsi belum menganggap sumber air bersih dan layak sebagai prioritas pembangunan di daerahnya. Berdasarkan kondisi tersebut, pada penelitian ini akan dilakukan pengelompokkan provinsi di Indonesia menjadi empat bagian untuk mengetahui provinsi yang perlu mendapatkan penyediaan akses air minum bersih dan air minum layak. Analisis yang digunakan adalah Importance Performance Analysis (IPA) dan metode K-means clustering sebagai pembanding. Setelah diperoleh pengelompokan dari masing-masing metode, dapat disimpulkan bahwa provinsi Bengkulu dan Papua perlu menjadi perhatian lebih bagi pemerintah karena merupakan provinsi dengan penggunaan air minum bersih dan layak yang rendah.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Cahyu. 2017. Kementrian PUPR Dukung Kota Pontianak Capai Akses Aman Air Minum. http://news.liputan6.com/read/3144305/kementerian-pupr-dukung-kota-pontianak-capai-akses-aman-air-minum. Diakses pada 8 November 2017.

Fajar, Muhamad. 2013. Pemetaan Kemampuan Keuangan Daerah Pemkab dan Pemkot di Indonesia. https://www.academia.edu/21197964/Pemetaan_ Kemampuan_Keuangan_Daerah_Pemkab_dan_Pemkot_di_Indonesia_Pendekatan_Cluster. Diakses pada 22 September 2017.

Muliadinata, Saban. 2013. Algoritma K-Means Clustering. http://sharewy. blogspot.co.id/2013/04/algoritma-k-means-clustering.html. Diakses pada 25 September 2017.

Utari, Prianita. 2016. Aplikasi Analisis Cluster Dalam Mengetahui Karakteristik Pengelompokan Menggunakan Metode K-Means dan K-Medoids. Skripsi Program Sarjana Statistika Universitas Islam Indonesia.

Wiryadi, Rudi. 2017. Inilah Kriteria Air Bersih dan Cara Mengolahnya. https://www.kompasiana.com/rudywiryadi12/kriteria-air-bersih-dan-cara-mengolahnya_59520fab425ce00a1202a152. Diakses pada 8 November 2017.

Downloads

Published

2018-07-04

How to Cite

Savitri, H. S. (2018). Implementasi Importance Performance Analysis dan Algoritme K-means untuk Wilayah Indonesia. Jurnal Matematika, Statistika Dan Komputasi, 15(1), 97-103. https://doi.org/10.20956/jmsk.v15i1.4428

Issue

Section

Research Articles