PERANAN PEREMPUAN PENGIKAT BIBIT, SISTEM PENJEMURAN DAN PEMASARAN RUMPUT LAUT DI KELURAHAN SIDENRE KECAMATAN BINAMU KABUPATEN JENEPONTO

Authors

  • Andi Abriana
  • Abdul Haris Hamid

DOI:

https://doi.org/10.20956/jdp.v2i2.2156

Abstract

Sidenre merupakan salah satu kelurahan di kabupaten Jeneponto yang berada di wilayah kecamatan Binamu yang potensial untuk pengembangan rumput laut jenis Eucheuma cottonii. Rumput laut membawa perubahan besar pada peran perempuan di kelurahan Sidenre kecamatan Binamu kabupaten Jeneponto. Budidaya rumput laut menjadikan tenaga perempuan dihargai secara ekonomi. Namun sayang belum dilibatkan sepenuhnya dalam berbagai pelatihan teknik budidaya rumput laut yang masih didominasi sepenuhnya oleh laki-laki. Luaran yang diharapkan dari kegiatan pengabdian ini adalah “hasil panen rumput laut lebih banyak dengan kualitas yang lebih baik dan nilai jual tinggi”.Peranan para perempuan pengikat bibit rumput laut (panyikko bibi’) sangat besar karena ditangan merekalah terletak keputusan untuk memilih mana bagian terbaik dari tanaman rumput laut yang dapat dijadikan bibit untuk suatu masa tanam. Teknik pengikatan bibit rumput laut yang diterapkan yaitu hanya satu batang saja dalam satu ikatan dan sistem penjemuran yang dapat diterapkan yaitu penjemuran diatas para-para dan diatas hamparan tikar plastik karena kemudahan dalam pengambilannya jika sudah kering. Pemasaran rumput laut sudah dilakukan secara berkelompok (kelompok tani rumput laut) dan bukan oleh masing-masing petani rumput laut.Kata kunci: Rumput laut, Pengikat bibit, Eucheuma cottonii

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2017-08-02

How to Cite

Abriana, A., & Hamid, A. H. (2017). PERANAN PEREMPUAN PENGIKAT BIBIT, SISTEM PENJEMURAN DAN PEMASARAN RUMPUT LAUT DI KELURAHAN SIDENRE KECAMATAN BINAMU KABUPATEN JENEPONTO. Jurnal Dinamika Pengabdian, 2(2), 133-142. https://doi.org/10.20956/jdp.v2i2.2156