Model Penerimaan Teknologi dan Kepercayaan Konsumen terhadap Minat Beli Tanaman Hias Melalui E-Commerce Saat Pandemi Covid-19
Isi Artikel Utama
Abstrak
Pandemi COVID-19 saat ini menyebabkan adanya perubahan pola belanja offline menjadi online dikarenakan adanya aturan untuk tetap berada di rumah untuk mengurangi penyebaran virus. Adanya pandemi juga menyebabkan masyarakat mencari kegiatan untuk mengisi waktu luang di rumah. Salah satu tren yang meningkat pada saat pandemi yaitu tanaman hias. Hal ini menyebabkan tanaman hias juga dijual melalui e-commerce. Persepsi masyarakat terhadap minat beli tanaman hias melalui e-commerce dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor. Penelitian ini bertujuan untuk (1) menganalisis minat beli tanaman hias melalui e-commerce saat pandemi COVID-19, (2) menganalisis pengaruh Model Penerimaan Teknologi, kepercayaan, dan persepsi risiko terhadap minat beli tanaman hias melalui e-commerce. Penelitian dilakukan pada bulan April sampai dengan Mei 2021 di Jawa Barat menggunakan teknik convenience sampling dengan total 100 responden. Teknik analisis data penelitian menggunakan analisis deskriptif dan analisis statistik inferensial dengan SEM-PLS. Hasil penelitian menunjukan bahwa minat beli tanaman hias melalui e-commerce selama pandemi COVID-19 tinggi. Persepsi kegunaan memiliki pengaruh positif dan sangat signifikan terhadap minat beli, persepsi kemudahan penggunaan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli, kepercayaan memiliki pengaruh positif namun tidak signifikan terhadap minat beli karena memiliki nilai p-value > 0,1, persepsi risiko memiliki pengaruh positif dan signifikan lemah terhadap minat beli. Persepsi kegunaan memiliki pengaruh paling besar dengan nilai koefisien 0,553.
Rincian Artikel
Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
This works is under Creative Commons Attribution LicenseReferensi
Ahn, T., Ik Suh, Y., Lee, J. K., & Pedersen, P. M. (2014). Understanding purchasing intentions in secondary sports ticket websites. International Journal of Sports Marketing and Sponsorship, 16(1), 35–49. https://doi.org/10.1108/IJSMS-16-01-2014-B004
Aljazzaf, Z. M., Perry, M., & Capretz, M. A. M. (2010). Online trust: Definition and principles. Proceedings - 5th International Multi-Conference on Computing in the Global Information Technology, ICCGI 2010, April 2014, 163–168. https://doi.org/10.1109/ICCGI.2010.17
Andhini, A. (2017). Pengaruh transaksi online shopping, dan kepercayaan konsumen terhadap kepuasan konsumen pada e-commerce. Jurnal Ilmu Dan Riset Manajemen, 6(7), 1689–1699.
Anwar, T., Hamdi, A., & Bagus, A. (2020). Pelatihan penggunaan e-commerce untuk tanaman hias dalam memperluas pemasaran di desa ciberem kabupaten banyumas. 3(2), 253–262.
Badan Pusat Statistik. (2019). Proporsi individu yang menggunakan internet menurut provinsi, 2015 - 2018. In Badan Pusat Statistik. https://www.bps.go.id/indicator/27/1225/1/proporsi-individu-yang-menggunakan-internet-menurut-provinsi.html
Badan Pusat Statistik. (2020). Hasil survei sosial demografi dampak covid-19. In S. I. Statistik (Ed.), Badan Pusat Statistik. BPS RI.
Fang, Y., Qureshi, I., Sun, H., McCole, P., Ramsey, E., & Lim, K. H. (2014). Trust, satisfaction, and online repurchase intention: the moderating role of perceived effectiveness of e-commerce institutional mechanisms. Mis Quarterly, 38(2), 407–427.
Faradila, R. S. N., & Soesanto, H. (2016). Analisis pengaruh persepsi kemudahan penggunaan dan persepsi manfaat terhadap minat beli dengan kepercayaan sebagai variabel intervening (Studi pada pengunjung toko online berrybenka.com di kalangan mahasiswa universitas diponegoro). Jurnal Studi Manajemen Organisasi, 13(2), 149. https://doi.org/10.14710/jsmo.v13i2.13406
Fard, M. H., & Marvi, R. (2020). Viral marketing and purchase intentions of mobile applications users. International Journal of Emerging Markets, 15(2), 287–301. https://doi.org/10.1108/IJOEM-06-2018-0291
Gao, L., & Bai, X. (2014). A unified perspective on the factors influencing consumer acceptance of internet of things technology. Asia Pacific Journal of Marketing and Logistics, 26(2), 211–231. https://doi.org/10.1108/APJML-06-2013-0061
Ghozali, I. (2018). Aplikasi analisis multivariate. Badan Penerbit Universitas Diponegoro.
Gunawan, H., & Ayuningtiyas, K. (2018). Pengaruh kepercayaan, kemudahan dan kualitas informasi terhadap keputusan pembelian daring di aplikasi bukalapak pada mahasiswa politeknik negeri batam. Journal of Applied Business Administration, 2(1), 152–165. https://doi.org/10.30871/jaba.v2i1.763
Hussain, A., Mkpojiogu, E. O. C., & Yusof, M. M. (2016). Perceived usefulness, perceived ease of use, and perceived enjoyment as drivers for the user acceptance of interactive mobile maps. AIP Conference Proceedings, 1761(October 2017). https://doi.org/10.1063/1.4960891
Kasmi, & Candra, A. N. (2017). Penerapan e-commerce berbasis business to consumers untuk meningkatan penjualan produk makanan ringan khas pringsewu. Jurnal AKTUAL, 15(2), 109. https://doi.org/10.47232/aktual.v15i2.27
KPMG. (2017). The truth about online consumers: 2017 Global Online Consumer Report. KPMG International Cooperative, 17–23. http://www.nature.com/scientificamericanmind/journal/v18/n1/full/scientificamericanmind0207-28.html
Lin, L. Y., & Yuh, C. (2010). The influence of corporate image, relationship marketing, and trust on purchase intention: the moderating effects of wordofmouth. Tourism Review, 65(3), 16–34. https://doi.org/10.1108/16605371011083503
Ma, Y. J., Gam, H. J., & Banning, J. (2017). Perceived ease of use and usefulness of sustainability labels on apparel products: application of the technology acceptance model. Fashion and Textiles, 4(1), 1–20. https://doi.org/10.1186/s40691-017-0093-1
Marchelina, D., & Pratiwi, R. (2018). Pengaruh persepsi manfaat, persepsi kemudahan, persepsi risiko dan fitur layanan terhadap minat penggunaan e- money (studi kasus pada pengguna e-money kota palembang). Jurnal Akuntansi Dan Keuangan, 1(1), 1–17.
Naratama, I. M., & Nurcaya, I. N. (2016). Aplikasi theory of reasoned action (tra) dalam menjelaskan niat beli produk hijau di kota denpasar. Encyclopedia of Health Communication, 5(3), 1770–1799. https://doi.org/10.4135/9781483346427.n552
Prabowo, H., Darman, & Noegraheni, E. (2014). Analisis kepercayaan dalam c2c e-commerce terhadap keputusan pembelian dan dampaknya terhadap repurchase pada kaskus. Binus Business Review, 5, 301–314.
Rachmawati, F. (2020). Tanaman hias ditengah pandemi covid-19. Balai Peneliti Tanaman Hias, Kementerian Pertanian. http://balithi.litbang.pertanian.go.id/berita-899-tanaman-hias-ditengah-pandemi-covid-19.html
Raman, P. (2019). Understanding female consumers’ intention to shop online: The role of trust, convenience and customer service. Asia Pacific Journal of Marketing and Logistics, 31(4), 1138–1160. https://doi.org/10.1108/APJML-10-2018-0396
Raman, P. (2020). Online shopping characteristics and their influence on female buying behavior: an extension of the theory of planned behavior. Journal of Electronic Commerce in Organizations, 18(4), 1–29. https://doi.org/10.4018/JECO.2020100101
Rosdiana, R., & Haris, I. A. (2018). Pengaruh kepercayaan konsumen terhadap minat beli produk pakaian secara online. International Journal of Social Science and Business, 2(3), 169. https://doi.org/10.23887/ijssb.v2i3.16240
Steyn, L. J., & Mawela, T. (2016). A trust-based e-commerce decision-making model for south african citizens. ACM International Conference Proceeding Series, 26-28-Sept. https://doi.org/10.1145/2987491.2987496
Tangkary, S. (2019). Pertumbuhan e-commerce indonesia. 28-. https://kominfo.go.id/content/detail/16770/kemkominfo-pertumbuhan-e-commerce-indonesia-capai-78-persen/0/sorotan_media
Utami, H. N., & Firdaus, I. F. A. (2018). Pengaruh bauran pemasaran terhadap perilaku online shopping: perspektif pemasaran agribisnis. Jurnal Ecodemica: Jurnal Ekonomi, Manajemen, Dan Bisnis, 2(1), 136–146. http://ejournal.bsi.ac.id/ejurnal/index.php/ecodemica/article/view/3407/pdf
Watanabe, E. A. de M., Alfinito, S., Curvelo, I. C. G., & Hamza, K. M. (2020). Perceived value, trust and purchase intention of organic food: a study with Brazilian consumers. British Food Journal, 122(4), 1070–1184. https://doi.org/10.1108/BFJ-05-2019-0363
Widiyanto, I., & Prasilowati, S. L. (2015). Perilaku pembelian melalui internet. Jurnal Manajemen Dan Kewirausahaan, 17(2), 109–112. https://doi.org/10.9744/jmk.17.2.109
Yovina, F., & Saputri, M. E. (2016). Pengaruh persepsi kualitas, persepsi harga, keterlibatan, loyalitas, familiaritas, dan persepsi risiko terhadap minat beli produk private label pada konsumen carrefour kiara condong bandung. 3(2), 1986–1991.