UJI TOKSISITAS AKUT EKSTRAK ETANOL DAUN SUNGKAI (Peronema cenescens Jack) TERHADAP FUNGSI GINJAL MENCIT PUTIH BETINA (Mus musculus Linn.)

Authors

  • Eva Melisa Universitas Jambi
  • Muhaimin Universitas Padjajaran
  • Yuliawati Yuliawati a:1:{s:5:"en_US";s:17:"Universitas Jambi";}
  • Fathnur Sani K

Keywords:

Toksisitas, Ginjal, Sungkai (P. Cenescens Jack), Toksisitas, Ginjal, Sungkai (P Cenescens Jack.)

Abstract

Toksisitas akut merupakan pengujian yang dilakukan untuk mendeteksi efek toksik yang akan muncul dalam waktu singkat setelah pemberian sedian uji melalui mulut (oral) dalam bentuk dosis tunggal ataupun berulang dalam waktu 24 jam. Tanaman sungkai (Peronema cenescens Jack) adalah tanaman obat yang dipakai oleh sebagian masyarakat sebagai obat penurun demam, sakit gigi serta sebagai obat malaria. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui toksisitas dan pengaruh pemberian ekstrak etanol daun sungkai terhadap fungsi ginjal mencit. Hewan percobaan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu mencit putih betina galur Swiss Webster. Penelitian ini menggunakan metode rancangan acak lengkap (RAL) dengan 5 kelompok yang terdiri dari Kontrol negatif (Na CMC0,5%), P1 (175mg/kgBB), P2 (550mg/kgBB), P3 (1750mg/kgBB), dan P4 (5000mg/kgBB) ekstrak etanol daun sungkai. Parameter yang akan diamati adalah nilai LD50, kadar kreatinin serum dan nilai skoring kerusakan ginjal dengan metode skoring vanient kemudian data akan dianalisis dengan metode analisis statistik One Way ANOVA dan uji lanjut Duncan. Hasil pada penelitian menunjukkan kelompok perlakuan pada dosis 175-5000mg/kgBB tidak menyebabkan kematian pada hewan uji sehinga nilai LD50 ditentukan secara semu. Namun, pemberian ekstrak etanol  daun sungkai memberikan pengaruh terhadap kerusakan ginjal dimana pada dosis 5000mg/kgBB terjadinya kerusakan dengan rata-rata nilai kreatinin 2,7mg/dL dan skor tingkat kerusakan ginjal hewan uji diperoleh nilai 3 dnegan nilai persentase kerusakan 97,26% merupakan skor kerusakan yang tinggi.

References

Ibrahim A, Kuncoro H. Identifikasi Metabolit Sekunder dan Aktivitas Antibakteri Ekstrak Daun Sungkai (Peronema canescens Jack.) Terhadap Beberapa Bakteri Patogen. J Trop Pharm Chem. 2012;2(1):8–18.

Andriani F, Sundaryono A, Nurhamidah. Uji Aktivitas Antiplasmodium Fraksi n-heksana Daun Peronema canescens Terhadap Mus musculus. Alotrop. 2017;1(1):33–8.

Fatwa LT. Uji Aktivitas Antidiabetes Ekstrak Etanol Daun Sungkai (Peronema cenescens Jack) Pada Mencit Putih Jantan. In: skripsi. Jambi: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, Universitas Jambi; 2020.

Latief M, Tarigan IL, Sari PM, Aurora FE, Kimia PS, Jambi U, et al. Aktivitas Antihiperurisemia Ekstrak Etanol Daun Sungkai ( Peronema canescens Jack ) Pada Mencit Putih Jantan Antihyperuricemia Activity of Ethanol Extract of Sungkai Leaves- ( Peronema canescens Jack ) in Male White Mice. Farm Indones. 2021;18(1):23–37.

Eriadi A, Ifora, Alfiah S. Uji Toksisitas Sub Akut Ekstrak Etanol Daun Sembung ( Blumea balsamifera L . DC ) Terhadap Fungsi Hati Dan Ginjal Pada Mencit Putih Jantan. 2019;11(1):23–31.

Depkes RI. Cara Pembuatan Simplisia. Jakarta: Departemen Kesehatan Republik Indonesia; 1990.

Depkes RI. Parameter Standar Umum Ektrak Tumbuhan Obat. Jakarta: Dirjen. POM; 2000.

BPOM RI. Pedoman Uji Toksisitas Nonklinik Secara In Vivo. Jakarta: Badan Pengawas Obat dan Makanan Republik Indonesia; 2014.

Widodo IP. Pengaruh Pemberian High Temperature Roasted Kopi Liberika (Coffea liberica) Terhadap Fisiologi dan Histologi Ginjal Mencit Putih Jantan (Mus musculus L.). In: skripsi. Jambi: Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Jambi; 2018.

Nurdiniyah, Nazaruddin, Sugito, Salim MN, Fahrimal Y, Aisyah S. Pengaruh Pemberian Ekstrak Kulit Batang Jaloh Terhadap Gambaran Mikroskopid Ginjal Tikus Putih (Rattus novergicus) yang Diinfeksi Trypanosoma evansi. Med Vet. 2015;9(2):88–92.

Gunawan D, Mulyani S. Ilmu Obat Alam. Bogor: Penebar Swadaya; 2004.

Fransisca D, Kahanjak DN, Frethernety A. Uji aktivitas antibakteri ekstrak etanol daun sungkai (Peronema canescens Jack) terhadap pertumbuhan Escherichia coli dengan metode difusi cakram Kirby-Bauer. Pengelolaan Lingkung Berkelanjutan (Journal Environ Sustain Manag. 2020;4(1):460–70.

Ardiansyah D, Farizal J, Irnameria D. Gambaran Kadar Kreatinin Darah Pada Pasien Penyakit Jantung Koroner Di Ruang ICCU RSUD dr. M.Yunus Provinsi BengkulU. Nurs Public Heal. 2018;6(2):14–8.

Alfonso AA, Mongan AE, Memah MF. Gambaran Kadar Kreatinin Serum Pada Pasien Penyakit Ginjal Kronik Stadium 5 Non- Dialisis. J eBiomedik. 2016;4(1):178–83.

Arifin H, Alwi TI, Aisyahharma O, Juwita DA. Kajian Efek Analgetik dan Toksisitas Subakut Dari Ekstrak Etanol Daun Kitolod (Isotoma longiflora L .) Pada Mencit Putih Jantan. Sains Farm dan Klin. 2018;5(2):112–8.

Nallakrishna IPA, Purwani STD, Arianti NP, Kardena IM, Sudiarta IW. Efek Pemberian Ekstrak Etanol Daun Spondias Pinnata Terhadap Berat Organ Ginjal Mencit Betina. Farm Udaya. 2015;4(2):33–6.

Salah BA, Sadoon HS. Histopatologi and Some Biochemical Effects Of Platinum Drug On The Liver and Kidney Of Pregnant Mice Mus musculus and Their Embryos. Iraqi J Vet Sci. 2021;35(1):207–10.

Aliah FN. Gambaran Histopatologi Ginjal Mencit (Mus musculus) Dengan Pemberian Bisphenol – A (BPA) Dosis Bertingkat Akut Secara Peroral. In: skripsi. Makasar: Universitas Hasanudin; 2017. p. 1–88.

Manullang DH, Sudira W, Berata K, Merdana M. Ekstrak Etanol Sarang Semut Menyebabkan Kerusakan Struktur Histologi Ginjal Mencit. Bul Vet Udayana. 2018;10(2):183–9.

Downloads

Published

2022-05-13

Issue

Section

Articles