Aplikasi Lesson Study dalam Upaya Peningkatan Kualitas Pembelajaran Fisika Matematika

Authors

  • Erniwati Erniwati
  • Busnawir Busnawir

DOI:

https://doi.org/10.20956/jmsk.v11i1.3423

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran fisika matematika dengan mengaplikasikan lesson study pada  mahasiswa. Pada penelitian ini, ada 2 faktor yang diselidiki, yaitu 1. faktor mahasiswa untuk melihat aktivitas mahasiswa selama  proses pembelajaran yang meliputi diskusi kelompok, kerja sama dalam kelompok dan kemampuan menyelesaikan LKM, 2. faktor dosen untuk melihat kesesuaian antara langkah-langkah proses pembelajaran dengan  rencana pembelajaran yang dilakukan pada saat plan. Pelaksanaannya  terdiri atas 4 tahap, dan masing-masing tahap memuat 3 kegiatan yakni: Plan, do, dan see . Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya kecenderungan peningkatan kualitas pembelajaran melalui peningkatan prosentase aktivitas dosen yang berdampak pula pada peningkatan aktivitas mahasiswa.Berdasarkan hasil temuan di atas dapat disimpulkan bahwa aplikasi Lesson Study pada pembelajaran Fisika Matematika dapat meningkatkan kualitas pembelajaran dengan meningkatnya aktivitas mahasiswa dan keterlasanaan proses pembelajaran  oleh dosen model.

 

 

Downloads

Published

2018-02-01

Issue

Section

Research Articles

Deprecated: json_decode(): Passing null to parameter #1 ($json) of type string is deprecated in /home/journal33/public_html/plugins/generic/citations/CitationsPlugin.inc.php on line 49