MANAJEMEN RISIKO KECELAKAAN KERJA PADA KARYAWAN PT PELABUHAN INDONESIA IV (PERSERO) CABANG MAKASSAR

Authors

  • Nunik Sulistyaningtyas
  • M Furqaan Naiem
  • Muhammad Syafar

DOI:

https://doi.org/10.30597/jkmm.v3i1.10294

Abstract

Kurangnya kesadaran akan pentingnya mengelola risiko dan tidak adanya unit yang bertanggung jawab penuh terhadap risiko di cabang mengakibatkan masalah yang menghambat proses manajemen risiko. Penelitian ini bertujuan untuk evaluasi manajemen risiko kecelakaan kerja pada karyawan. Penelitian ini dilaksanakan di PT Pelabuhan Indonesia IV (Persero) Cabang Makassar. Penelitian ini merupakan penelitian observasi analitik dengan pendekatan cross sectional study. Populasi adalah keseluruhan karyawan Divisi Pelayanan Barang dan Aneka Usaha (PBAU) PT Pelabuhan Indonesia IV (Persero) Cabang Makassar. Sampel sebanyak 48 karyawan. Pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan kuesioner. Data dianalisis secara univariat dan analisis risiko menggunakan matriks risiko berdasarkan standar AS/NZS 4360. Hasil penelitian menemukan 47 potensi bahaya. 4 potensi bahaya kategori risiko sangat tinggi, 27 potensi bahaya kategori risiko tinggi, 15 potensi bahaya kategori risiko medium dan 1 potensi bahaya kategori risiko rendah. Pengendalian risiko dengan administrative dan APD.

References

Depnaker RI. (1970). Undang-Undang No. 1 Tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja. Jakarta: Departemen Tenaga Kerja RI.

Kurniawidjaja, L.M. (2015). Teori Dan Aplikasi Kesehatan Kerja. Jakarta:UI- PRESS.

Lasse, D.A. (2016). Manajemen Kepelabuhanan. Jakarta: Rajawali Pers.

Laporan Tahunan PT. Pelabuhan Indonesia IV (Persero) tahun 2016. Grow with The Hinterland for Eastern Indonesia Economy Acceleration.

Peraturan Menteri Perhubungan RI Nomor : PM 51 Tahun 2015 tentang Penyelenggaraan Pelabuhan Laut.

Prasetio, D.B. (2016). Risk Assesment Pekerjaan Bongkar Muat Di Pelabuhan Nusantara Tanjung Emas Semarang. The 4 University Research Coloquium 2016.

Salami. (2015). Kesehatan Dan Keselamatan Lingkungan Kerja. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

Saragih, W.L dkk. (2015). Penilaian Risiko Kecelakaan Kerja Pada Tenaga Kerja Bongkar Muat di Pelabuhan Teluk Nibung Tanjung Balai Asahan Tahun 2015.

Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Manajemen. Bandung: Alfabeta.

Tarwaka. (2017). Keselamatan Dan Kesehatan Kerja, Manajemen Dan Implementasi K3 Di Tempat Kerja. Surakarta: Harapan Press.

Waruwu, S. (2016). Analisis Faktor K3 Yang Mempengaruhi Kecelakaan Kerja- Proyek Apartemen.

Downloads

Published

2020-03-07

Issue

Section

Articles