PENGARUH SAMPAH PLASTIK DALAM PENCEMARAN AIR LAUT DI KOTA MAKASSAR
Isi Artikel Utama
Abstrak
Sampah plastik merupakan masalah penting yang terus meningkat setiap tahunnya. Ini adalah ancaman bagi ekosistem laut di seluruh dunia dan tidak lepas juga Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Penelitian telah menunjukkan bahwa benda-benda plastik, seperti mikroplastik, hadir di air laut dan lingkungan lainnya. Mikroplastik dapat dikonsumsi oleh ikan, kemudian ikan dikonsumsi oleh manusia. Sampah plastik juga sangat mengganggu jalur transportasi laut, di mana banyak sampah padat ditemukan di jalur kapal dan perahu nelayan. Kematian terumbu karang dan lamun dapat berdampak signifikan terhadap lingkungan laut. Dengan menekan jumlah produksi plastik yang dihasilkan di darat maka sampah tidak akan berakhir di lautan kita dan tidak menyebapkan kerusakan lingkungan yang ada di laut kota makassar. Kota Makassar melalui Bank Sampah mengolah sampah plastik menjadi barang kreatif yang kemudian dijual menjadikan suatu sumber ekonomi bagi kehidupan di sekitarnya, serta penggunaan kantong kain pengganti kantong plastik.
Rincian Artikel
Referensi
Convention on Biological Diversity. 2012. Impacts of Marine Debris on Biodiversity. Currents Status and potential Pollution. CBD Technical Series No.67.
Isman Mulana, F. F. 2016. “Identifikasi Sampah Laut Di Kawasan Wisatapantai Kota Makassar”. Skripsi. Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan. Program Studi Ilmu Kelautan. Universitas Hasanuddin. Makassar.
Ningsih, W.R. 2018. Dampak Pencemaran Air Laut Akibat Sampah Terhadap Kelestarian Laut di Indonesia. Universitas Muhammadiyah. Yogyakarta.
Amiruddin, Amiruddin, and Habibi Palippui. "Analisa Penanggulangan Sampah Plastik Dipesisir Wilayah Pantai Ujung Suso Dengan Menggunakan Media Buangan Limbah Kawah Galian Tambang Nikel Soroako." Riset Sains dan Teknologi Kelautan (2020): 77-81.
Nurmawati, Gaol, J. l & Ling, M. M. 2018. Tingkat Kerentanan Wilayah Pesisir Kota Makassar Terhadap Pencemaran Sampah. Jurnal Ilmiah Wawasan Pendidikan Vol 4, No.3.Universitas Nuku.
Ramadhani, a. b. z. 2013. Studi tingkat pencemaran logam hg pada perairan pantai tanjung bunga dan sekitar pantai reklamasi Kota Makassar. Teknik lingkungan. Fakultas teknik. Universitas hasanuddin.
Setiawan H., 2014. Pencemaran logam berat di perairan pesisir Kota Makassar dan upaya penanggulangannya. Vol. 11 No. 1. Balai Penelitian Kehutanan Makassar.
Timang, N. Y., Rachman, T., U., & Bugis, A. (2019). Analisa kesadaran masyarakat tentang dampak sampah terhadap pencemaran pantai losari. SENSISTEK, 2, 185–189