ANALISIS FAKTOR QUALITY OF WORK LIFE TERHADAP KINERJA PELAYANAN KESEHATAN PEGAWAI RUMAH SAKIT PENDIDIKAN UNHAS DI KOTA MAKASSAR
DOI:
https://doi.org/10.30597/mkmi.v12i3.1072Keywords:
Lingkungan kerja, partsipasi, sistem imbalanAbstract
Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh Quality of Work Life yang terdiri dari variabel lingkungan kerja, partisipasi, sistem imbalan, pengembangan karir terhadap kinerja pelayanan kesehatan karyawan Rumah Sakit serta untuk menguji variabel paling dominan memengaruhi kinerja karyawan pada Rumah Sakit Universitas Hasanuddin di Makassar. Jenis penelitian yang di gunakan adalah cross sectional, untuk menganalisis digunakan analisis chi square dan regresi berganda. Berdasarkan hasil penelitian menggunakan analisis chi square menunjukkan bahwa ada hubungan antara lingkungan kerja (p=0,001), sistem imbalan (p=0,024), pengembangan karir (p=0,017) dengan kinerja pelayanan kesehatan karyawan, sedangkan pada variabel partisipasi (p=0,055) tidak terdapat hubungan yang signifikan dengan kinerja pelayanan kesahatan karyawan RS Unhas. Dari hasil analisisregresi diperoleh persamaaan regresi ketiga variabel, yakni lingkungan kerja, sistem imbalan dan pengembangan karir mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan kinerja pelayanan kesehatan karyawan pada Rumah Sakit Universitas Hasanuddin di Makassar, variabel yang paling dominan berpengaruh terhadap kinerja karyawan pada Rumah Sakit Universitas Hasanuddin di Makassar adalah lingkungan kerja, hal ini dikarenakan lingkungan kerja yang baik, suasana yang positif, metode kerja yang teratur, komunikasi yang baik antar karyawanakan meningkatkan kinerja Rumah Sakit Universitas Hasanuddin di Kota Makassar.References
Kementerian Kesehatan RI. Pedoman Penyelenggaraan Pelayanan Rumah Sakit. Direktorat Jenderal Bina Upaya Kesehatan Kemenkes RI: Jakarta; 2012.
Mangkunegara, A.P. Evaluasi Kinerja Sumber Daya Manusia. Cetakan kedua. PT. Refika Aditama: Bandung; 2006.
Robbins, R.S. and Judge, T.A. Organizational Behavior. Pearson: USA; 2013.
Sedarmayanti. Sumber Daya Manusia dan Produktifitas Kerja.Bandar Maju: Bandung; 2007.
Krisna. Pengaruh Lingkungan Kerja, Stres Kerja, dan Konflik Kerja terhadap Kinerja Pegawai PT. Bank Sri Partha : Denpasar; 2008.
Dharma Tintri. Kinerja Pengaruh Struktur dan Kultur Organisasional terhadap Keefiktifitan Anggaran dalam Peningkatan Kinerja (Fakultas Ekonomi Gunadharma); 2002.
Nawawi, Hadari. Manajemen Sumber Daya Manusia. Gadjahmada University Press: Yokyakarta; 2004.
Putri, Andi Ismawardani. (2013) Pengaruh Quality of Work Life dan Semangat Kerja terhadap Kinerja Karyawan PT. Fajar Graha Pena : Makassar; 2013.
Cascio,Wayne F. Managing Human Resources. Colorado : McGraw–Hill; 2006.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Atribusi-NonKomersial-BerbagiSerupa 4.0 Internasional License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
Copyright encompasses rights to reproduce and deliver the article in all form and media, including reprints, photographs, microfilms and any other similar reproductions, as well as translations. The reproduction of any part of this journal, its storage in databases and its transmission by any form or media, such as electronic, electrostatic and mechanical copies, photocopies, recordings, magnetic media, etc.
All articles published Open Access are free for everyone to read and download. Under the CC-BY-NC-SA license, authors retain ownership of the copyright for their article, but authors grant others permission to use the content of publications in Media Kesehatan Masyarakat Indonesia Universitas Hasanuddin in whole or in part provided that the original work is properly cited. Users (redistributors) of Media Kesehatan Masyarakat Indonesia Universitas Hasanuddin are required to cite the original source, including the author's names, Media Kesehatan Masyarakat Indonesia Universitas Hasanuddin as the initial source of publication, year of publication, and volume number.
Media Kesehatan Masyarakat Indonesia Universitas Hasanuddin is licensed under Creative Commons Atribusi-NonKomersial-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.